Kamis, 28 September 2023 pembangun Omah Ngaji Mbah Mangunredjo Dimulai.
Omah Ngaji Mbah Mangunredjo berbentuk limasan ini rencananya akan digunakan sebagai tempat belajar Al Qur’an dan ilmu agama bagi anak anak, bapak-bapak, ibu-ibu dan para pemuda warga Desa Ketangi, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.
Lahan dan bangunan ini merupakan wakaf dari Keluarga Besar Pak Syahrul Saragih dan ibu Wening Widiastuti.
Target pengerjaan limasan ini sekitar kurang lebih tiga bulan. Pada bulan Desember tahun ini rencananya kegiatan Omah Ngaji ini akan dimulai.
Tokoh masyarakat sekitar Omah Ngaji Mbah Mangunredjo menyambut baik dan senang dengan pembangunan Omah Ngaji ini.
==================
Himayah Foundation