Adab-Adab Ziarah Kubur

Adab-Adab Ziarah Kubur

Pertanyaan

Assalaamu’alaikum Ustadz, bisa dishare adab-adab ziarah kubur yang sesuai syariat?

Jawaban:

Berikut ini beberapa adab-adab ketika ziarah kubur yang dijelaskan dalam Al-Qur’an dan As Sunnah:

Pertama: Hendaknya mengingat tujuan utama berziarah. Hikmah disyari’atkannya ziarah kubur, yakni untuk mengambil pelajaran dan mengingat kematian.
Kedua: Tidak boleh melakukan safar untuk berziarah. Berdasarkan sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam,

“Janganlah melakukan perjalanan jauh (dalam rangka ibadah, ed) kecuali ke tiga masjid : Masjidil Haram, Masjid Rasul shallallahu ‘alaihi wa sallam (Masjid Nabawi), dan Masjidil Aqsha” (Muttafaqun ‘Alaih)
Ketiga: Mengucapkan salam ketika masuk kompleks pekuburan.

Keempat: Tidak memakai sandal ketika memasuki pekuburan.

Kelima: Tidak duduk di atas kuburan dan menginjaknya.

Keenam: Mendo’akan mayit jika dia seorang muslim.

Ketujuh: Boleh mengangkat tangan ketika mendo’akan mayit tetapi tidak boleh menghadap kuburnya ketika mendo’akannya (yang dituntunkan adalah menghadap kiblat)

Kedelapan: Diperbolehkan menangis tetapi tidak boleh meratapi mayit.

Wallahu a’lam.

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *